Dukung Program Pemerintah, LRT Jakarta Buka Sentra Vaksinasi Covid-19

Jakarta, 05 Januari 2023 –– Sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah dalam pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 serta memudahkan masyarakat Jakarta dan sekitarnya untuk melakukan vaksinasi, PT LRT Jakarta tetap membuka Sentra Vaksinasi di lantai 3, Stasiun Pegangsaan Dua (PGD) Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Meski Pemerintah secara resmi telah mengumumkan pencabutan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) per 30 Desember 2022 lalu, Satgas Covid-19 tetap menegaskan masyarakat untuk melakukan vaksinasi demi percepatan pencapaian target vaksinasi nasional. Oleh karena itu, PT LRT Jakarta sebagai anak usaha PT Jakarta Propertindo (Perseroda) tetap membuka Sentra Vaksinasi yang merupakan program kolaborasi bersama Puskesmas Kelapa Gading.

Head of Corporate Secretary Division LRT Jakarta Sheila Indira Maharshi mengatakan bahwa penyelenggaraan program ini merupakan wujud komitmen PT LRT Jakarta sebagai operator moda transportasi publik untuk mendekatkan akses lokasi vaksin bagi warga DKI Jakarta dan sekitar agar program Pemerintah melakukan percepatan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia dapat segera terpenuhi. Selain itu juga masyarakat akan dengan mudah mencapai lokasi vaksin tersebut tanpa terkendala lokasi yang tidak strategis.

Adapun jenis vaksin yang dilayani di Sentra Vaksinasi LRTJ saat ini yaitu, jenis Pfizer untuk dosis 1,2,3, dan 4. Untuk dosis 4 diperuntukkan bagi para Tenaga Kesehatan (Nakes) dan yang sudah memiliki tiket vaksin dosis 4. Sentra Vaksinasi LRTJ melayani masyarakat setiap hari Senin hingga Jumat mulai pukul 08.00 12.00 WIB dan estimasi target kuota sebanyak 200 peserta vaksinasi per harinya. Pendaftaran vaksin dilakukan secara langsung ke lokasi (on the spot)jelas Sheila.

Untuk kelancaran pelaksanaannya, Sentra Vaksinasi ini dibantu oleh para tenaga medis dari Puskesmas Kelapa Gading. Dengan kemudahan menuju akses sentra vaksinasi ini, diharapkan masyarakat tidak lagi menunda waktu vaksinasinya dan pendistribusian vaksin COVID-19 kepada warga Ibu Kota menjadi lebih cepat.

Selain itu, PT LRT Jakarta juga mengimbau kepada seluruh pengguna setia LRT Jakarta untuk terus meningkatkan kesadaran dan rasa waspada terhadap risiko penularan Covid-19 dengan selalu menerapkan protokol kesehatan di setiap kegiatan.

***

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi:
Sheila Indira Maharshi
| Corporate Secretary PT LRT Jakarta
sheila.maharshi@lrtjakarta.co.id
Gedung MCC - Depo LRT Jakarta, Jl. Raya Kelapa Nias, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara
14250


Tentang LRT Jakarta PT LRT Jakarta merupakan anak usaha Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Jakarta Propertindo (Perseroda) yang bertugas sebagai operator moda transportasi publik Jakarta yang ramah lingkungan, aman dan nyaman.

Memiliki visi menjadi solusi mobilitas publik terbaik di Indonesia, PT LRT Jakarta berupaya nyata memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan dengan rute perjalanan yang dapat dinikmati melalui Stasiun Pegangsaan Dua, Pulomas, Boulevard Utara, Boulevard Selatan, Equestrian dan Velodrome.



(Penyelenggaraan Sentra Vaksinasi di Stasiun Pegangsaan Dua LRT Jakarta, Kelapa Gading)




(Petugas keamanan LRTJ membantu mengarahkan proses registrasi calon peserta vaksin)

  Download PDF

Situs Resmi PT LRT Jakarta

Anggota Grup JAKPRO
#LRTJ #LRTJakarta

www.lrtjakarta.co.id
www.jakarta-propertindo.com


Newsletter Subscribe