LRT Jakarta siap bertransformasi setelah dua tahun beroperasi secara komersial pada 1 Desember 2021. Hal tersebut diumumkan pada acara peringatan dua tahun komersial LRT Jakarta di Stasiun Pegangsaan Dua LRTJ. Acara tersebut dilakukan sangat sederhana dan diisi oleh jajaran direksi yang bekerja di LRT Jakarta.
Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA, Direktur Utama PT LRT Jakarta, Hendri Saputra meyakini LRT Jakarta akan berpotensi menjadi perusahaan besar kedepannya dengan mengedepankan End to End Business System.
Sistem tersebut akan tetap melakukan pengoperasian dan perawatan LRT meski dalam proses pembangunan. Sejak mulai beroperasi pada 1 Desember 2019, LRT Jakarta menghasilkan banyak pencapaian dan terobosan pelayanan. Awal beroperasi LRT Jakarta mencapai 4500 penumpang setiap hari, namun diperkirakan akan mencapai 7000 orang sesuai target Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Namun, semenjak Covid-19 merebak pada Maret 2020 jumlah penumpang menjadi 800 hingga 900 orang per hari.
Berita selengkapnya dapat dibaca di https://tasikmalaya.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-063140651/lrt-jakarta-akan-bertransformasi-ke-hal-baru-setelah-berjalan-dua-tahun