Tahun 2021 mendatang adalah fase pembuktian “New Normal”. Konsistensi kita di Tahun 2020 akan diuji. Pandemi masih akan menjadi bagian dari kehidupan masyarakat Jakarta, sehingga tuntutan untuk selalu berinovasi terhadap fasilitas dan layanan LRT Jakarta mutlak terus dikembangkan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dengan adaptasi budaya kebiasaan baru.
Penyempurnaan kualitas layanan dan protokol kesehatan melalui Layanan “LRTJ BISA” tetap menjadi prioritas utama. Tapi tak hanya itu, kreatifitas operator 5.0 seperti LRT Jakarta akan terus dikembangkan untuk menghadirkan layanan yang inovatif lintas bidang. Dimulai dengan dibukanya layanan LRT Jakarta sebagai tempat pusat pembelajaran “LRTJ Knowledge Center”. Publik akan diedukasi bagaimana peran transportasi umum dalam membangun peradaban baru. Program ini disebut “Education Tour @LRT Jakarta” akan menawarkan masyarakat Jakarta untuk melakukan “fun-learning program” dengan berkunjung ke depo untuk belajar dan mencoba merasakan pengalaman sebagai masinis melalui train simulator.
Selanjutnya, LRT Jakarta juga sedang mempersiapkan sebuah konsep thematic designed trainset (rangkaian kereta berdesain tematik) dimana hal ini akan menjadikan LRT Jakarta sebagai perusahaan operator perkeretaapian pertama di Indonesia yang akan mengusung thematic train untuk pelanggan setianya. Dengan konsep instragramable dan spot-spot menarik di Stasiun LRT Jakarta akan terus dikreasikan sehingga LRT Jakarta menjadi salah satu destinasi di DKI Jakarta.
Pengembangan apps LRTJ untuk mendukung program Sahabat LRTJ e-card (SLC) akan terus ditingkatkan. Fitur redeem points, history of your redemption, dan fitur menarik lainnya akan tersedia, dan juga bertambahnya variasi merchant-merchant yang lebih menarik. Kemudian untuk menarik minat anggota baru akan disiapkan sebuah lounge SLC di stasiun-stasiun yang menampung jumah penumpang tertinggi.